Kamis, 12 April 2012

TERJEMAHAN AL QURAN SURAT 094 ALAM NASYRAH

1.  Bukankah kami Telah melapangkan untukmu dadamu?,
2.  Dan kami Telah menghilangkan daripadamu bebanmu,
3.  Yang memberatkan punggungmu[1584]?
4.  Dan kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu[1585],
5.  Karena Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan,
6.  Sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.
7.  Maka apabila kamu Telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain[1586],
8.  Dan Hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.

[1584]  yang dimaksud dengan beban di sini ialah kesusahan-kesusahan yang diderita nabi Muhammad s.a.w. dalam menyampaikan risalah.
[1585]  meninggikan nama nabi Muhammad s.a.w di sini maksudnya ialah meninggikan derajat dan mengikutkan namanya dengan nama Allah dalam kalimat syahadat, menjadikan taat kepada nabi termasuk taat kepada Allah dan lain-lain.
[1586]  Maksudnya: sebagian ahli tafsir menafsirkan apabila kamu (Muhammad) Telah selesai berdakwah Maka beribadatlah kepada Allah; apabila kamu Telah selesai mengerjakan urusan dunia Maka kerjakanlah urusan akhirat, dan ada lagi yang mengatakan: apabila Telah selesai mengerjakan shalat berdoalah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar